Temukan menu aksesibilitas
Menu aksesibilitas adalah tempat dimana Anda dapat menyalakan berbagai pengaturan aksesibilitas. Anda dapat menemukan menu ini dengan mengklik ikon yang nampak seperti orang yang dikelilingi oleh lingkaran pada bilah di puncak.
Bila Anda tak melihat menu aksesibilitas, Anda dapat memfungsikannya dari panel pengaturan Aksesibilitas:
Go to the desktop and start typing Accessibility.
Klik pada Aksesibilitas untuk membuka panel.
Nyalakan Selalu Tunjukkan Menu Aksesibilitas.
Untuk mengakses menu ini menggunakan papan tik daripada tetikus, tekan Ctrl+Alt+Tab untuk memindahkan fokus papan tik ke bilah puncak. Sebuah garis putih akan muncul di bawah tombol Aktivitas - ini memberitahu Anda butir mana pada bilah bagian atas yang dipilih. Gunakan tombol panah pada papan tik untuk memindahkan garis putih di bawah ikon menu aksesibilitas dan kemudian tekan Enter untuk membukanya. Anda dapat menggunakan tombol panah atas dan bawah untuk memilih butir dalam menu. Tekan Enter untuk beralih butir yang dipilih.